Facebook Akan Memperkecil Jumlah Link Ke Berita Palsu - Peristiwa Indonesia

Sumber Berita Harian Online yang Cepat, Tepat, dan Terpercaya. Menyajikan Berbagai Kisah Serta Peristiwa Menarik Yang Terjadi Di Indonesia Dan Dunia.

Breaking

Home Top Ad

Post Top Ad


Minggu, 29 April 2018

Facebook Akan Memperkecil Jumlah Link Ke Berita Palsu

Facebook Akan Memperkecil Jumlah Link Ke Berita Palsu

Facebook telah mencoba berbagai cara untuk melawan hoaks. Sayangnya, tidak semua metode yang mereka gunakan berhasil.

Terkadang, cara yang mereka gunakan justru jadi senjata makan tuan. Keputusan Facebook untuk menandai berita palsu justru mendorong orang-orang untuk membagikannya.

Kali ini, Facebook punya strategi baru. Daripada menandai berita palsu -- yang justru menarik perhatian orang -- mereka memutuskan untuk mengecilkan tautan ke berita palsu.

Peristiwa lainnya


Facebook berkata bahwa mereka berusaha untuk mengurangi ukuran visual dari berita yang diketahui sebagai hoaks.

Di Facebook, hoaks akan terlihat kecil dan hanya memiliki sedikit deskripsi tentang artikel itu. Sementara berita asli, Anda akan melihatnya dalam gambar yang lebih besar dan teks yang lebih tebal. Tujuan Facebook melakukan ini adalah untuk meningkatkan kesempatan Anda melewatkan berita bohong ketika Anda melihat lini masa, lapor Engadget.

Selain itu, Facebook juga berusaha untuk meningkatkan kemampuan mereka untuk mengidentifikasi berita palsu.

Mereka menggunakan pembelajaran mesin untuk mempercepat proses pemeriksaan fakta dengan memindai artikel baru untuk menentukan apakah ia memiliki tanda-tanda berita palsu.

Peristiwa lainnya


Berita yang ditandai sebagai berita palsu akan menjadi prioritas bagi manusia yang bertugas memeriksa berita palsu.

Teknologi AI yang Facebook gunakan tidak hanya akan menghemat waktu tapi juga meningkatkan kemungkinan manusia mengenali berita palsu. Facebook memperkirakan, semua usaha yang mereka lakukan akan mengurangi tingkat berita palsu sebanyak 80 persen.

Namun, masih belum diketahui seberapa efektif metode-metode yang Facebook gunakan.

Sumber : medcom.id

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Bottom Ad

indosportbook.com

Pages