Spanduk #2019GantiPresiden Terpampang Di Alun-Alun Yogyakarta - Peristiwa Indonesia

Sumber Berita Harian Online yang Cepat, Tepat, dan Terpercaya. Menyajikan Berbagai Kisah Serta Peristiwa Menarik Yang Terjadi Di Indonesia Dan Dunia.

Breaking

Home Top Ad

Post Top Ad


Minggu, 03 Juni 2018

Spanduk #2019GantiPresiden Terpampang Di Alun-Alun Yogyakarta


Yogyakarta - Setelah sempat batal digelar pada 1 Juni lalu, Aksi Bela Bangsa digelar hari ini di Alun-alun Utara Yogya. Spanduk besar #2019GantiPresiden terpampang di lokasi. Demikian juga kaos yang dikenakan peserta aksi.

Aksi digelar di depan gedung PDHI Alun-Alun Utara Yogyakarta, Minggu (3/6/2019). Spanduk besar #2019GantiPresiden terpampang di samping panggung. Peserta juga terlihat banyak yang mengenakan kaos #2019GantiPresiden. Lagu 'Ganti Presiden' terus diputar berkali-kali.


Ketua aksi bela bangsa, Dwi Kuswantoro, mengatakan aksi diikuti peserta dari berbagai ormas. Kegiatan yang dinamai Aksi Bela Bangsa ini sebenarnya akan digelar di Titik Nol Yogya namun karena tidak diizinkan kepolisian maka digelar hari ini di sekitar Alun-alun utara.

Peristiwa lainnya

"Ada orasi-orasi, kemudian ada petisi aksi. Intinya ganti kepemimpinan nasional," kata Dwi Kuswantoro di lokasi aksi.

Menurutnya saat ini banyak persoalan kebangsaan seperti kemiskinan, ketimpangan, maraknya tenaga kerja asing, hutang yang melejit dan lain-lain. "Hutang sekarang ini bisa mengulang pada krisis 98 lalu," tegasnya.


Dwi Kuswantoro mengatakan aksi tersebut akan selesai hingga buka bersama.

SUMBER: detik.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Bottom Ad

indosportbook.com

Pages