Seorang Pria Berhasil Dievakuasi Setelah Terjebak 12 Hari Karena Aliran Lava - Peristiwa Indonesia

Sumber Berita Harian Online yang Cepat, Tepat, dan Terpercaya. Menyajikan Berbagai Kisah Serta Peristiwa Menarik Yang Terjadi Di Indonesia Dan Dunia.

Breaking

Home Top Ad

Post Top Ad


Rabu, 30 Mei 2018

Seorang Pria Berhasil Dievakuasi Setelah Terjebak 12 Hari Karena Aliran Lava


HONOLULU - Seorang penduduk di Lanipuna Gardes, Hawaii, Amerika Serikat, terjebak selama 12 hari di garasi akibat aliran lava Gunung Kilauea yang mengalir di sekitar area permukiman.

Dilansir dari Newsweek, Selasa (29/5/2018), Allen Bertram berhasil dievakuasi, setelah membuat sinyal bahaya dari tong sampah.

Dia selamat dari aliran lava dengan berlindung di garasi rumah tetangga. Untuk bertahan hidup, dia makan makanan kaleng yang ditemukan di dapur.

Tim pemadam kebakaran mengevakuasi Bertram pada Sabtu lalu. Dia merupakan salah satu penduduk yang kehilangan rumahnya akibat erupsi Gunung Kilauea.

Peristiwa lainnya

"Ini merupakan hari terbaik dalam hidup saya," katanya, ketika diselamatkan oleh petugas.

Lava gunung berapi itu mengalir ke wilayah permukiman di Leilani Estates dan Lanipuna Gardens.

"Saya melihat keluar, saya melihat sungai lava mengalir ke jalan dengan kecepatan sekitar 16 km per jam, dan mengalir ke dalam rumah," ucap Bertram.

Bertram sempat naik ke area yang lebih tinggi bersama anjingnya, kemudian menemukan tempat aman di garasi milik tetangga. Namun, anjingnya kabur ketika dia berupaya mencari lokasi aman.

"Saya menggunakan tiga tong sampah, menutupnya dengan warna merah terang, dan memanfaatkan baju warna merah sebagai bendera. Saya berdoa agar dapat diselamatkan," katanya.

Peristiwa lainnya

Dia mengatakan, ide tersebut diperolehnya dari program televisi.

Sementara, satu warga dapat diselamatkan, pihak berwenang masih merayu penduduk lainnya untuk meninggalkan rumah mereka di beberapa area di Leilani Estates.

"Ini mengkhawatirkan, beberapa orang menolak untuk meninggalkan rumah," ujar pejabat pertahanan sipil Leilani Estates, Talmadge Magno.

Petugas juga telah mengunjungi satu per satu rumah untuk meyakinkan warga agar mau dievakuasi.

SUMBER: kompas.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Bottom Ad

indosportbook.com

Pages